[Cerita Film] Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales, Kapitan

Monday, June 5, 2017

Poster resmi Pirates of The Caribbean.
Source here.

Hola!
Seperti yang kemarin sudah gue cerita, kemarin gue pergi nonton Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales. Huyeeeeee!!!


As a fan of Pirates of the Caribbean series. ini tuh benar-benar kesempatan yang jauh dari surga banget buat bisa nonton Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales gratis di bioskop. Gue sudah nonton Pirates of the Caribbean 1-4, berulang-ulang kali, bahkan pada saat belajar pun, lagi nulis kadang-kadang, kalau lagi bosan banget gue tonton ulang dan Pirates of the Caribbean tetap tampil amazing di mata gue. Mulai dari Jack Sparrow sampai pemain-pemain pendukungnya tuh terlihat keren banget.
Dan setelah bertahun-tahun nonton ulang Pirates of the Caribbean 1-4, akhirnya tahun ini Pirates of the Caribbean 5 rilis. Dengan cerita yang apik banget menurut gue. Dari karakter-karakternya yang keren sampai jalan ceritanya yang selalu lucu dan tidak tertebak. Wah, pokoknya gue puas deh. Penilaian gue ini jelas bias banget, subjektif, tapi bodo amat deh. gue ngefans abiesss.
Nha, jadi tuh di Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tale ini tuh bercerita tentang permusuhan antara Jack Sparrow dan Kapitan Salazar. Permusuhan yang sudah lama banget, sejak awal-awal Jack Sparrow jadi bajak laut. Kapitan Salazar tuh adalah seorang perwira angkatan laut sekaligus pemburu bajak laut berkebangsaan Spanyol yang sewaktu dia hidup tuh kerjaannya membasmi bajak laut. karena dia mau membuat lautan yang bebas bajak laut yang menurutnya tuh hanya mencemari lautan dan tidak pantas hidup. Singkat cerita Kapitan Salazar berhasil dikalahkan sama Jack Sparrow dan jadi hantu yang terjebak di Devil’s Triangle dan pengen balas dendam sama Kapten Sparrow. 
Kapitan Salazar. Source here.
Di sisi lain ada Henry Turner, dia ini anaknya William Turner dan Elizabeth Swann yang pengen membebaskan ayahnya dari kutukannya Flying Ducthman. Terus ada juga Carina Smyth, seorang astronomis dan horologis yang ingin mencari tahu identitas ayahnya berbekal sebuah buku catatan peninggalan ayahnya. Nah, tujuan ketiga orang ini, Jack, Henry dan Carina, dapat tercapai bila mereka menemukan trisula Poseidon. Jadi lah mereka bertiga dengan tujuan masing-masing berlayar bersama-sama dengan kru kapal lainnya untuk mencari trisula Poseidon.
Henry Turner. Source here.
Carina Smyth. Source here.















Gue nggak bisa ngomong banyak tentang alur filmnya karena nanti jatuhnya sop iler banget. Jadi kayaknya gue lagi-lagi bakalan kebanyakan curhat doang tentang film ini. Dan ini pasti jatuhnya puji-pujian melulu soalnya gue udah halu banget sebagai fans apa-apa serba keren aja lah tentang film ini. Gue mau mulai dari Kapitan Salazar dan kru-kru hantunya itu. Keren ya idenya, tampilan kru-kru Kapitan Salazar yang sudah hancur banget tubuhnya, penampilan Kapitan Salazar yang horor banget, sampai ke kapalnya, The Silent Mary. Itu adegan pas Silent Mary memangsa kapal-kapal lain untuk memberi peringatan kepada Jack Sparrow itu ya ampun amazing beutttt!
The Silent Mary waktu menghancurkan kapal. Source here.
Terus bagian yang paling gue suka juga pas pertemuan forever ally forever rival antara Kapten Barbossa dan Jack Sparrow. Pertemuan mereka tuh di setiap film selalu aja unik, lucu, dan penuh sarkas. Paling epik pas mereka mau membangkitkan Black Pearl. Pas di situ gue cuma bisa menganga, speachless, saking amaze-nya sama adegan pas Black Pearl muncul. Gue bahagia banget pas Black Pearl bangkit lagi.
Selama nonton tuh, gue berkali-kali ditegur sama teman gue saking berisiknya gue. Tapi kan bukan cuma gue yang heboh pas nonton.
"Tapi suaramu yang paling keras, Rin!"
Gue nggak bisa berhenti norak dan heboh. Eh, tapi pas bagian belakang-belakang gue mingkem terpesona sama filmnya (karena malu juga sih ditegur teman. Ehehehe). Di sepanjang film tuh gue merasa terhibur banget, mulai dari adegan pertempuran yang ciamik, tembak-tembakan meriam kapal, sampai interaksi karakter-karakternya itu asyik, mengundang tawa, dan sulit ditebak. Secara ya, Pirates of the Caribbean ini kau ehh, setiap film dari seri ini selalu dipenuhi dengan hal-hal yang tidak terduga. Apa lagi pas bagian-bagian tengah ke akhir film. Ada aja hal-hal yang mind blowing banget, tidak terduga sama sekali kalau ceritanya tuh bakal begini. Ada juga adegan yang bikin sedih banget, bikin patah hati karena sesuatu yang menimpa salah satu karakter. Kan hampir semua karakter di Pirates of the Caribbean itu menurut gue memorable dengan segala perilaku dan keunikan mereka.
Ada satu hal yang gue sadari akhirnya setelah nonton, kalau para kapten bajak laut itu punya kecenderungan untuk menamai kapal mereka dengan nama perempuan. Mulai dari kapalnya Kapten Barbossa, hasil rebutan dari Blackbeard Teach di On the Sranger Tides yang nama kapalnya itu Queen-Anne Revenge, kemudian Jack Sparrow dengan Black Pearl-nya, Kapitan Salazar dengan The Silent Mary-nya, dan Monkey de Luffy dengan Thousand Sunny-nya (ehhh salaaahhhh). Kecuali Flying Ducthman yak, yang macho banget namanya.
"Finally, she sails again."
Why they tends to refer their ships as a woman?
Yak.
Pokoknya, Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales keren banget!

No comments:

Post a Comment

Kalau menurutmu, bagaimana?